Orang Tua Mempunyai Kewajiban Setidaknya Empat Hal Terhadap Anaknya

Wonosari, (kupass.com)–Selain mempunyai kewajiban untuk menafkahi, setiap orang tua setidaknya mempunyai kewajiban empat hal terhadap anak – anaknya. Hal ini disampaikan oleh Pimpinan Pondok Pesantren Dharul Koir Kapanewon Nglipar Ustad Arif Darmawan saat menjadi pembicara kegiatan parenting peringatan Milad Muhammadiyah ke 109 di SD Muhammadiyah Karangtengah Wonosari.

Menurut Arif memang seyogyanya para orang tua memberikan pendidikan kepada anak – anaknya secara layak dan benar. Khususnya pendidikan agama menjadi sebuah kewajiban agar anak menjadi seorang insan yang sholeh maupun sholehah.

“Setidaknya ada 4 hal yang wajib yakni ketika ibunya hamil maka wajib mendoakan anak yang dikandungnya. Setelah lahir di duna diharapkan menjadi anak yang taat kepada Allah SWT,”kata Arif kepada sejumlah peserta parenting yang terdiri dari wali siswa, Selasa (28/12/2021).

Yang kedua adalah menerima dengan baik apa pemberian anak dari Allah baik berjenjs kelamin laki – laki maupun perempuan. Sementara yang ketika, para orang tua wajib memberi nama yang baik.

“Yang terakhir adalah mendoakannya anak dan memintakan pertolongan atau perlindungan dari Allah SWT agar terhindar dari gondaan setan,”kata ketua PDPM Gunungkidul ini.

Dia menambahkan, tata cara mendidik anak secara agama ini berdasarkan intisari Al Qur’an dalam surah Ali Imron salah satunya
Ayat 35
إِذْ قَالَتِ ٱمْرَأَتُ عِمْرَٰنَ رَبِّ إِنِّى نَذَرْتُ لَكَ مَا فِى بَطْنِى مُحَرَّرًا فَتَقَبَّلْ مِنِّىٓ ۖ إِنَّكَ أَنتَ ٱلسَّمِيعُ ٱلْعَلِيمُ

(Ingatlah), ketika isteri ‘Imran berkata: “Ya Tuhanku, sesungguhnya aku menazarkan kepada Engkau anak yang dalam kandunganku menjadi hamba yang saleh dan berkhidmat (di Baitul Maqdis). Karena itu terimalah (nazar) itu dari padaku. Sesungguhnya Engkaulah Yang Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *