Mantap Maju Nyalon Lurah, Pengripta Kalurahan Nglindur Komitmen Anti Politik Uang

Girisubo, (kupass.com)–Hanan Amsori, S.IP mantap bakal maju mencalonkan diri sebagai Lurah pada gelaran Pilihan Lurah serantak bulan Oktober 2021 mendatang. Pamong Kalurahan Nglindur yang saat ini menjabat sebagai Pengripta itu berkomitmen akan mengikuti pemilihan Lurah tanpa menggunakan politik uang (Money Politik).

Kepada wartawan kupass.com Hanan mengaku telah didorong oleh warga masyarakat Kalurahan Nglindur, Kapanewon Girisubo secara langsung untuk maju menjadi Lurah. Dia membeberkan, niatnya menjadi orang nomor satu di Kalurahan Nglindur itu atas komitmen membangun tanah kelahirannya itu secara transparan.

“Pembangunan dan pemberdayaan akan menjadi fokus kami jika nantinya mendapatkan amanah dari warga, “terang Hanan.

Dia berujar, pengembangan potensi lokal seperti budaya tidak akan luput dari visi misinya memajukan Kalurahan Nglindur. Menurut Hanan, nantinya roda Pemerintahan yang dia pimpin akan dijalankan secara transparan dengan melibatkan seluruh pihak.

“Ketransparanan adalah kunci keberhasilan dalam melaksanakan pembangunan. Warga masyarakat dapat mengawasi secara langsung, memberikan kritik dan saran,”imbuhnya.

Sementara itu salah satu tokoh warga masyarakat Kalurahan Nglindur Marjuki mengapresiasi atas niat Hanan Amsori maju mencalonkan diri sebagai Lurah. Menurutnya, Hanan merupakan sosok yang tepat dan sangat cocok dalam memimpin Pemerintahan Kalurahan Nglindur kedepan.

“Apresiasi kami sampaikan karena beberapa tahun ini Kalurahan kami stagnan dan cenderung tidak ada kemajuan,”bebernya.

Marjuki yang juga tokoh Nahdlatul Ulama (NU) Kapanewon Girisubo itu mengakui kinerja Hanan Amsori di jajaran Kalurahan Nglindur tidak perlu diragukan lagi. Sehingga dia dan seluruh warga masyarakat meyakini jika Hanan terpilih kedepan Pemerintahan Nglindur akan jauh lebih maju dan berkembang.

“Kami mendukung penuh karena memang beliau sudah berkomitmen merangkul seluruh elemen. Pak Hanan merupakan sosok pribadi yang bisa mengayomi masyarakat,”tandas Marjuki.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *