Ditinggal Cari Rumput, Dua Kandang Sapi Milik Warga Banjarejo Ludes Terbakar

Tanjungsari, (kupass.com)–Dua kandang sapi milik Parno Sadi (60) warga Padukuhan Melikan, Kalurahan Banjarejo, Kapanewon Tanjungsari yang terletak di Alas Jeruk, ludes terbakar pada Minggu (15/01/2023). Tak hanya itu dapur yang berada di dekat kandang sapi pun tak luput dari amukan sijago merah.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Gunungkidul Purwono mengatakan, peristiwa kebakaran tersebut terjadi saat korban membuat perapian pada pagi hari untuk menghangatkan hewan peliharaannya.
Setelah membuat perapian kemudian oleh korban ditinggal mencari rumput.

Namun karena di dekat perapian banyak bahan mudah terbakar sehingga percikan api terbawa angin hingga mengakibatkan api merambat dan membakar kandang.

“Api menjalar dan membakar seisi kandang,”Jelas Purwono.

Petugas yang mendapatkan informasi tersebut kemudian mendatangi lokasi kejadian dan membantu memadamkan api. Personil BPBD juga ikut bahu membahu membantu memindahkan barang barang milik korban.

“Peristiwa tersebut diketahui sekitar pukul 09.00 WIB, dan menurut data kerusakan adalah dua kandang sapi dan dapur untuk kerugian kami belum bisa memastikan. Baiknya jika membuat perapian agar tidak dekat dengan bahan yang mudah terbakar,”tandasnya. (Jrw)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *