Komitmen Jaga Benda Sitaan, Rupbasan Wonosari Gelar Rapat Koordinasi Dengan Polres Gunungkidul

Wonosari, (kupass.com)–Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Kelas II Wonosari menggelar rapat koordinasi dengan jajaran Kepolisian Resor Gunungkidul pada Kamis (08/12/2022). Dengan koordinasi ini diharapkan mampu meningkatkan kinerja keduanya.

Kepala Rupbasan Kelas II Wonosari, Ruh Harijadi mengatakan, pihaknya selalu meningkatkan kapasitas personil dan juga sarana prasarana dari Rupbasan Wonosari.

“Amanat dari Satuan Tahti Polres Gunungkidul akan selalu kami jaga mulai dari barang mulai dititipkan ke kami sampai nanti ke Persidangan kami pastikan dalam kondisi baik,” kata Harijadi.

Harijadi menambahkan, apabila barang tersebut memiliki nilai jual, jajarannya justru akan berupaya meningkatkan nilai jual dari barang tersebut. Sehingga nantinya apabila akan dilelang nilainya akan naik.

“Kami ada acuan yang berlaku dengan segala kemampuan SDM dan sarana pra sarana untuk menjaga benda sitaan kecuali memang akibat bencana alam yang tidak bisa dihindari,” jelas dia.

Sementara itu Kasat Tahti Polres Gunungkidul Ipda Dani Hasan mengatakan, kedepannya pihaknya akan mengintenskan kerjasama dengan Rupbasan. Ia mengaku, di Polres Gunungkidul belum ada gudang penyimpanan benda sitaan.

“Sehingga barang sitaan nanti akan kami titipkan kepada Rupbasan akan dirawat, saat nantinya akan diserahkan ke Kejaksaan tidak ada perubahaan dari awal,” kata Dani.

Adapun sejauh ini sudah banyak barang sitaan dari kasus pencuriaan, kecelakaan hingga kasus pembunuhan yang terjadi di Gunungkidul. Menurut Dani, dengan dititipkan di Rupbasan kondisi benda sitaan lebih aman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *