Arena Turnamen Voli Nasional di Pantai Sepanjang Jadi Ajang Vaksinasi Kolaborasi

Tanjungsari, (kupass.com)–Membangun momentum untuk percepatan recovery ekonomi di tengah masa Pandemi Covid-19 yang masih ada, kini terus digalakkan Pemkab Gunungkidul bersama Tim Mobile Vaksin BIN DIY di Gunungkidul. Salah satunya vaksinasi masal di kegiatan Sirkuit Nasional (Sirnas) Voley Pantai di Pantai Sepanjang Tanjungsari Gunungkidul.

Perwakilan BIN DIY di Gunungkidul, Eko Susilo menyampaikan bahwa BIN bersama Pemkab telah bersepakat untuk sama-sama mempercepat recovery ekonomi tanpa melupakan penuntasan dalam penanganan Covid 19. Sehingga pada momen Sirnas Voli Pantai di Sepanjang ini digelar Vaksinasi.

“Hari ini, Vaksinasi serentak di 34 Propinsi. BIN bersama Dinkes Gunungkidul, selain dilakukan di Balai Kalurahan Sumberejo Semin juga dibuka Gerai Vaksin di Pantai Sepanjang,”katanya (22/06/2022).

Eko menambahkan, Vaksinasi lengkap dosis ketiga (Booster), sejak dilaunching pada 14 Januari 2022, akhir akhir ini cenderung kembali macet. Hingga memasuki pertengahan tahun, di DIY belum mencapai angka 40 persen. Bahkan di Kabupaten Gunungkidul masih di bawah 30 persen.

“Oleh karenanya dalam rangka penuntasan program vaksinasi nasional yang minimal harus mencapai 50 persen, setidaknya 2-3 juta dosis perhari harus disuntikkan. Dan kabupaten Gunungkidul ditarget 1000-1200 perhari,”imbuhnya.

“Selain di Balai Kalurahan Sumberejo Semin dan Sirnas Voley Sepanjang ini, Tim Mobile Vaksin BIN bersama Dinkes juga menggelar di tempat lainnya, yaitu Puskesmas Nglipar 1, Girisubo, dan Ngawen. Target 1000 lebih bisa tetap tercapai di tengah minat vaksinasi yang cenderung melambat ini,”paparnya.

Hal serupa disampaikan Ketua Panitia Sirnas Voli Pantai di Sepanjang, Danang Yunianto, bahwa Sirkuit Nasional Voli Pantai di Gunungkidul ini merupakan sirkuit pertama tahun 2022. Sirkuit yang diikuti 40 Tim Putra dan 29 Tim Putri yang akan digelar 22-26 Juni, selanjutnya akan diteruskan di daerah lain secara Nasional pula.

“Upaya Pemkab Gunungkidul yang menjadi pelopor pertama mengkombinasikan turnamen sebagai upaya membangkitkan perekonomian warga dengan tetap melibatkan Satgas Covid dalam penanggulangannya, semoga menjadi inspirasi daerah lain sehingga tidak takut lagi menggelar even-even komunal sejenis. Terima kasih kepada BIN DIY yang menginisiasi upaya kolaboratif ini,”terangnya.

Kepala Puskesmas Tanjungsari, Suwarso, menyambut baik adanya kolaborasi vaksinasi antara BIN dengan panitia Sirnas Voly ini dalam mengombinasikan even besar dengan vaksinasi.

“Sangat mendukung upaya pembangkitan ekonomi nasional dengan vaksinasi ini. Dan Puskesmas Tanjungsari siap menyukseskan hingga 26 Juni mendatang,”kata dia.

Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Gunungkidul Dewi Irawaty dalam kesempatan yang sama menyatakan pihaknya bersama berbagai instansi akan terus menginisiasi vaksinasi melalui berbagai even yang ada.

“Seperti hari ini, di Sirkuit Nasional Bola Voli Sepanjang, bersama BIN sediakan gerai vaksinasi melalui puskesmas Tanjungsari. Berharap masyarakat dan peserta yang belum vaksin sampai boster manfaatkan momen yang baik ini. Selain guna menambah imun warga, Dinkes juga terus berupaya menyiapkan diri dari transisi pandemi menuju endemi,”pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *