Tak Ada Calo, Warga Menilai Pelayanan SKCK Polres Gunungkidul Memuaskan

Wonosari, (kupass.com)–Sejumlah warga masyarakat Gunungkidul menyampaikan apresiasinya terhadap pelayanan penerbitan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) di Polres Gunungkidul. Pelayanan yang dilakukan oleh jajaran Satuan Intelkam itu dinilai cepat dan tidak ada praktek percaloan maupun pungutan liar.

Seperti yang diungkapkan oleh Wanto (39) warga Kalurahan Girisuko, Kapanewom Panggang. Pelayanan sejumlah personil Polisi yang bertugas melayani penerbitan SKCK dinilainya sangat cepat dan tidak berbelit – belit.

“Biayanya juga jelas terpampang di papan informasi yakni Rp 30 ribu, dilayani petugas secara profesional dan terlatih sehingga sangat cepat,”ujarnya ditemui saat memcari SKCK untuk kebutuhan mencari pekerjaan, Sabtu (14/08/2021).

Warga lain yang menyatakan pendapatkan terhadap pelayanan SKCK yakni Kiki Handayani (19) warga Kalurahan Jerukwudel, Kapanewon Girisubo. Wanita yang mencari SKCK untuk persyaratan melanjutkan kuliah itu berujar bahwa petugas melayaninya dengan cukup ramah.

“Tidak ada calo dan dilayani langsung oleh petugas,”imbuhnya.

Sementara itu Baur Yanmas Sat Intelkam Polres Gunungkidul Aipda Herman mengatakan, jajarannya memang menerapkan pelayanan di SKCK sesuai Standar Operasional Presedur (SOP) yang ada. Pihaknya bakal terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga masyarakat di Gunungkidul. Menurut Herman, petugas pelayanan SKCK juga mempublikasi standar pelayanan, maklumat pelayanan, mekanisme pelayanan, dan info yang dibutuhkan masyarakat termasuk besaran biaya yang terpampang diruang pelayanan.

“Sehingga sangat terbuka tidak pungli maupun percaloan dalam prosesnya. Tahun lalu (2020) kami memang mendapatkan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) terkait pelayanan SKCK Sangat Sangat Puas di angka 996, Puas 0, Cukup 0 dan Kurang Puas 0,”terangnya.

1 Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *