Minibus Rombongan Takziah Terperosok di JJLS, Sejumlah Penumpang Luka-luka

Purwosari, (kupass.com)–Peristiwa laka lantas tunggal terjadi di ruas jalan umum JJLS Purwosari-Panggang, tepatnya di Alas Nanas, Padukuhan Karangnongko, Kalurahan Giripurwo, Kapanewon Purwosari, Sabtu (17/02/2024). Kendaraan jenis minibus nopol AB 7308 CD yang dikemudikan Taryono (62) warga Padukuhan Bendo, Kalurahan Beji, Kapanewon Ngawen terperosok.

Minibus yang membawa rombongan dari Kapanewon Ngawen itu mengalami kecelakaan sekitar pukul 11.30 WIB. Sebanyak 5 orang dikabarkan mengalami luka satu diantaranya mengalami luka berat.

Sopir Mini Bus Taryono saat ditemui di lokasi kejadian mengatakan, saat itu Bus yang dikemudikannya membawa 25 penumpang melaju dari arah Barat (Purwosari) menuju arah ke Timur (Panggang). Rombongan tersebut hendak pulang ke Ngawen dari Takziah di Wilayah Kalurahan Giricahyo, Purwosari.

Sesampainya di lokasi kejadian minibus tersebut melaju di jalan menanjak dan menikung. Naasnya saat menanjak gigi perseneleng kendaraan tersebut tersentuh penumpang yang duduk didepan sehingga berjalan mundur hingga terperosok ke jurang sedalam 2 meter.

“Perseneleng tidak sengaja tersentuh penumpang saya sehingga gigi menjadi netral. Minibus yang saya kemudikan kemudian berjalan mundur,”jelasnya.

Akibat kejadian ini 4 orang mengalami luka luka dan satu orang mengalami luka berat dan dilarikan ke rumah sakit.

Sementara itu Kapolsek Purwosari, AKP Budi Haryanto menghimbau kepada para pengendara kendaraan bermotor lebih berhati hati saat berkendara. Terutama melewati jalan ini. Dikarenakan jalan ini terlalu curam.

“Kendaraan agar tidak membawa muatan atau penumpang yang melebihi kapasitas,” tutupnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *