Kumpulkan Ratusan Pengusaha Muda, Immawan Ajak Mengkolaborasikan Pertanian Dan Wisata

Semanu, (kupass.com)–Bakal Calon Bupati – Wakil Bupati Gunungkidul Immawan Wahyudi – Martanty Soenar Dewi melounching gerakan wirausaha berbasis Desa bertajuk Ayo Gass di kawasan wisata telaga Jonge, Kalurahan Pacarejo, Kepanewon Semanu, Minggu (20/09/2020). Wakil Bupati dua periode itu mengumpulkan ratusan wirausahawan khususnya kaum milenial agar memanfaatkan potensi yang ada di Gunungkidul dengan mengkolaborasikan pertanian dan wisata.

Gerakan Ayo Gass
Gerakan Ayo Gass

Kepada wartawan pria yang disebut – sebut Bacabup satu – satunya dari kader Muhammadiyah itu menjelaskan, kekayaan alam di Gunungkidul mempunyai potensi yang sangat besar dan bervariatif. Potensi tersebut harus dapat dikelola dengan baik oleh pemuda khususnya pengusaha milenial Gunungkidul.

“Selama ini masih belum dikelola secara optimal oleh masyarkat, sehingga dengan program Ayo Gass ini bisa mengentaskan kemiskinan dan permasalahan ekonomi serta mengurangi pengangguran yang ada di Gunungkidul,”ujar Immawan.

Immawan meyakini bahwa, para pemuda Gunungkidul memiliki potensi dan ide – ide kreatif dalam berwirausaha. Dengan harapan dapat memberikan dampak ekonomi untuk mensejahterakan masyarakat. Dia mengajak kepada pemuda agar mengkolaborasikan antara pertanian dan wisata, sehingga menjadikan komoditas pertanian bisa laku dipasarkan di kawasan obyek wisata.

“Dengan demikian akan terbentuk lapangan usaha baru, sehingga tidak akan ada lagi kaum milenial yang menganggur,”kata Bacabup yang diusung oleh partai Nasdem dalam Pilkada Gunungkidul tahun 2020.

Sementara itu ketua panitia lounching gerakan wirausaha Ayo Gass yakni Wahyudi Syakuri mengatakan, kaum milenial khususnya pemuda harus berperan penting dalam membangkitkan gerakan ekonomi di Gunungkidul. Dengan demikian tidak ada lagi para pemuda yang jadi pengangguran atau merantau ke luar daerah untuk mencari pekerjaan.

“Para pemuda harus mengambil peran, berkomitmen memajukan Kabupaten Gunungkidul kedepan dengan berwirausaha, “kata Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Al Mujahidin itu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *