Tingkatkan Pola Hidup Sehat Lewat Games “Mystery Box” dalam Kegiatan Bimbingan Kelompok

Yogyakarta, (kupass.com)–Pola hidup sehat adalah upaya seseorang untuk menjaga tubuhnya agar tetap sehat dengan cara mengkonsumsi makanan bergizi, olahraga secara rutin, dan istirahat dengan cukup. Pola hidup sehat memiliki segudang manfaat baik untuk kesehatan ataupun pikiran, diantaranya adalah terhindar dari berbagai macam penyakit, memiliki banyak energi, meningkatkan produktivitas, berat badan terjaga, hidup teratur, bersikap lebih positif, kesehatan mental terjaga, meningkatkan kepercayaan diri, terjaga kesehatan diri dan lingkungan, dapat menikmati hidup secara optimal, dll.

Ada beberapa cara meningkatkan pola hidup sehat yang bisa kita lakukan. Sinta Maria (Konselor/ Mahasiswa PPG BK UAD), memiliki cara yang unik untuk mengajak pelajar SMAN 1 Semin meningkatkan pola hidup sehat, yaitu dengan Games “Mystery Box” yang dikemas dalam sebuah kegiatan Bimbingan Kelompok yang dilaksanakan pada 26 Oktober 2022 lalu.

Bimbingan kelompok merupakan kegiatan pemberian informasi kepada sekelompok pelajar (antara 4-12 orang) untuk membantu mereka menyusun rencana dan keputusan yang tepat dengan memanfaatkan dinamika kelompok sebagai media untuk membahas topik umum dengan panduan seorang narasumber atau pemimpin kelompok (konselor).

“Mystery Box” adalah sebuah kotak yang terbuat dari kardus/ lainnya yang di dalamnya terdapat beberapa benda asli/ tiruan yang berhubungan dengan pola hidup sehat, seperti buah, susu kaleng/ sachet, alat olah raga, bantal/ selimut, air mineral botol kecil, sabun mandi, sikat gigi, dan pasta gigi. games “Mystery Box” dimulai dengan salah satu pelajar mengambil 1 benda dari “Mystery Box”, kemudian Konselor (Sinta Maria) mengajukan pertanyaan benda apa itu? Apa manfaatnya? Dampak negatif apa yang akan terjadi apabila tidak menggunakan benda tersebut? Langkah terbaik apa yang akan dilakukan terkait dengan benda tersebut? Kegiatan tersebut dilakukan berulang sampai semua pelajar dalam kelompok mendapat giliran untuk mengambil 1 benda dalam “Mystery Box” dan menjawab pertanyaan.

Diakhir kegiatan, konselor mengajak para pelajar untuk berdiskusi membahas hasil games “Mystery Box”, memilih beberapa kiat hidup sehat, dan membuat komitmen untuk menerapkan kiat-kiat hidup sehat yang sudah dipilih.

Penulis : Sinta Maria, S.Pd
Mahasiswa PPG Bimbingan dan Konseling 2022 Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *