Syawalan AUM Cabang Patuk, Ustad Sutarjo Sebut Kesalahan Dapat Menjadi Barokah

Patuk, (kupass.com)–Mantan Ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Patuk Ustad Muh Sutarjo, S.Ag.MA menyebut kesalahan seseorang dapat menjadi baarokah. Kesalahan yang dimaksudnya yakni ketika seseorang itu menyadari berbuat salah dan segera meminta maaf.

Hal ini diungkapkan Ustad Sutarjo dalam tausiyahnya ketika mengisi acara syawalan guru dan karyawan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) di SMK Muhammadiyah 1 Patuk, Selasa (08/06/2021).

Kegiatan donor darah
Kegiatan donor darah

Muh Sutarjo menekankan bahwa, kesalahan bisa mendatangkan dosa dan barokah. Kesalahan disebutnya dapat menjadi dosa manakala orang berbuat salah tetapi tidak mau menyadari kesalahannya dan meminta maaf.

“Sedangkan kesalahan yang menjadi barokah adalah ketika seseorang menyadari berbuat salah dan segera meminta maaf,”terangnya.

Dia mengajak kepada warga masyarakat khususnya umat Islam agar dalam kondisi pandemi Covid-19 ini semakin mendekatkan diri kepada sang pencipta.

“Kondisi seperti ini harus menjadi pendorong kita untuk meningkatkan ibadah dan ketaqwaan kepada Allah SWT,”pesannya.

Dalam kesempatan yang sama Ketua PCM Patuk Khoiri berharap agar syawalan ini menjadi momentum untuk meneguhkan semangat kebersamaan antar AUM untuk Muhammadiyah yang berkemajuan.

KKegiatan syawalan dihadiri oleh seluruh kepala sekolah, guru dan karyawan dari jenjang TK sampai dengan SMK serta jajaran pengurus PCM, PCA se Kapanewon Patuk.
Selain pengajian, kegiatan syawalan juga diisi dengan bakti sosial donor darah bekerjasama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Gunungkidul.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *