Seleksi POPDA Tingkat Kabupaten Sukses di Gelar, IPSI Kabupaten Gunungkidul Optimis Maju Tingkat Propinsi

KUPASS.com; Seleksi POPDA Tahun 2022 yang diselenggarakan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Gunungkidul sukses digelar. Kegiatan yang diselenggarakan pada hari Ahad, 30 Januari 2022 bertempat di Gedung Olahraga SMA Negeri 1 Karangmojo tersebut diikuti sejumlah atlet Pencak Silat usia pelajar se Kabupaten Gunungkidul. Kegiatan ini di buka oleh Wakil Ketua IPSI Kabupaten Gunungkidul Maman Nurjaya, S.Pd., M.M dan dihadiri oleh plt. Dinas Pendidikan Kabupaten Gunungkidul Saptoyo, S.Sos., M.Si. Tercatat ada tujuh puluh satu atlet yang bertanding di empat belas kelas tanding untuk putra-putri serta dua kelas seni Tunggal Baku putra-putri.

Ditemui di lokasi kegiatan, sekretaris panitia pelaksana Alfiyan Marzuki, S.Pd.I mengatakan bahwa kegiatan seleksi ini pada prinsipnya adalah kegiatan untuk menyiapkan atlet Pencak Silat yang akan maju mewakili Kabupaten Gunungkidul pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta. “Peserta kegiatan seleksi ini berasal dari pelajar se Kabupaten Gunungkidul yang dikirimkan oleh perguruan Pencak Silat di bawah naungan IPSI Kabupaten Gunungkidul. Dari hasil seleksi tersebut kita optimis untuk maju di ajang POPDA tingkat Daerah Istimewa Yogyakarta”, tambah Alfiyan Marzuki.

Inilah Seni Beladiri Istimewa
Inilah Seni Beladiri Istimewa

Dalam kegiatan seleksi tersebut, atlet dari Perguruan Tapak Suci Putera Muhammadiyah menjadi juara umum setelah mengumpulkan 4 emas, 5 perak dan 4 perunggu. Disusul di posisi ke Dua oleh PSHT dengan 4 emas, 2 perak dan 5 perunggu. Sedang di posisi tiga ditempati oleh Persinas Asad dengan perolehan 3 emas, 1 perak dan 2 perunggu.

Suasana Gelaran POPDA 2022 IPSI Gunungkidul
Suasana Gelaran POPDA 2022 IPSI Gunungkidul

Sementara beberapa Perguruan Pencak Silat lainnya yang mengikuti kegiatan seleksi tersebut yakni Perisai Diri yang memperoleh 2 emas 2 perak 2 perunggu, Garuda Sakti memperoleh 1 emas 1 perunggu, Pagar Nusa memperoleh 3 perak 5 perunggu serta Cakra Kembang memperoleh 2 perunggu.

Photo by Haddad Azfa and by Thao Le Hoang on Unsplash 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *