Gedung PAUD Percontohan Satu – satunya di DIY Diresmikan, Diharapkan Jadi Pendongkrak Kualitas Pendidikan

Wonosari, (kupass.com)–Gedung Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Percontohan yang berada di Padukuhan Wukirsari, Kalurahan Baleharjo, Kepanewon Wonosari diresmikan Bupati Gunungkidul dalam hal ini diwakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Setda Gunungkidul Siti Isnaini Dekoningrum, Jumat (22/01/2021). Gedung PAUD percontohan ini diharapkan menjadi pendongkrak kualitas pendidikan di Gunungkidul.

Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Gunungkidul Sudya Marsita mengatakan, gedung PAUD tersebut dibangun pada tahun anggaran 2020. Pembangunan selama 4 bulan itu menelan anggaran sejumlah Rp 896 juta yang bersumber dari APBN Kementrian Pendidikan Republik Indonesia.

“Gedung ini adalah satu dari sebelas PAUD di Indonesia dan satu – satunya di DIY. Nantinya diharapkan menjadi sekolah penggerak dan pendongkrak kualitas pendidikan di Gunungkidul,”kata Sudya yang juga ketua Pelaksana Pembangunan Gedung PAUD Percontohan.

Dikesempatan yang sama, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dikpora Gunungkidul Edy Praptono mengatakan, Gedung PAUD percontohan tentu akan menjadi tugas berat bagi pengelolaanya. Khususnya pendidikan anak usia dini, menurut Edy setidaknya terdapat terdapat tiga poin terkait tumbuh kembang anak yakni pertumbuhan fisik, kognitif atau intelektualitas dan perkembangan sosial.

“Dunia pendidikan saat ini agak berat dimasa pandemi Covid-19 karena mengalami tekanan yang sangat luar biasa. Perkembangan anak akan ditentukan saat usia dini, mudah – mudahan gedung ini mempunyai manfaat yang besar untuk pendidikan di Gunungkidul,”kata Edy.

Sementara itu mewakili Bupati Gunungkidul Hj Badingah, Staf Ahli Bupati Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Setda Gunungkidul Siti Isnaini Dekoningrum berujar, peresmian gedung PAUD percontohan membuktikan bahwa Pemda memberikan perhatian serius terhadap terpenuhinya fasilitas PAUD sebagai unit pendidikan anak yang strategis.

“PAUD diberikan prioritas karena menjadi basis tumbuh kembang anak baik fisik intelegensi maupun karakter positif,”kata Siti.

Pemda, lanjut Siti telah berkomitmen dalam upaya peningkatan pendidikan melalui fasilitas pendukung Pendidikan di semua tingkat usia khusuanya PAUD. Tataran dasar PAUD harus mengedepankan sarana respresentatif sarpras fisik, tata kelola dan SDM pendidik PAUD yang handal.

“Dikpora yang secara teknis memfasilitasi dan bertanggungjawab terhadap tata kelola anak usia dini dan pendidikan dasar tetap komitmennya sesuai visi misi Pemkab Gunungkidul,”tandasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *