Membludak, Jalan Santai Peringatan HUT RI Diikuti Ribuan Orang

Panggang, (kupass.com)–Ribuan warga di Kapanewon Panggang, antusias mengikuti jalan sehat yang di gelar pemerintah Kapanewon dalam rangka HUT RI ke-77 dengan start Lapangan Pudak,Kalurahan Giriwungu dan finish di halaman Kapanewon Panggang, Kamis (04/08/2022).

Ketua Panitia Penyelenggara Irwan Triwibowo mengatakan, kegiatan ini merupakan rangkaian acara dalam memperingati HUT RI yang ke 77. Jalan sehat dan senam masal tersebut diikuti sedikitnya 2700 warga di lingkup Kapanewon Panggang.

“Peserta yang ikut menurut dari kupon doorprize yang kita bagikan sebanyak 2700 peserta. Peserta adalah dari ASN dilingkup Kapanewon Panggang dan pelajar serta warga masyarakat,”jelasnya.

Selain menyelenggarakan jalan sehat dan senam masal, pemerintah Kapanewon juga melakukan donor darah di aula Kapanewon Panggang.

“Donor darah kami bekerja sama dengan PMI Kabupaten Gunungkidul,”imbuhnya.

Panewu Panggang Widyastuti menambahkan, ini adalah awal rangkaian acara dalam memperingati HUT RI. Kami masih mengagendakan beberapa kegiatan kedepan di antaranya, Kirab budaya, lomba Tumpeng serta lomba Ketoprak dan dagelan serta turnamen bola voly

“Kegiatan pengagungan yaitu tanggal 8 sampai 20 Agustus. Dan akan diikuti oleh tiap Kalurahan dan Karang taruna serta pelajar,”imbuhnya.

Sementara itu Bupati Gunungkidul Sunaryanta yang hadir di acara tersebut mengapresiasi antusiasme masyarakat.kegiatan senam dan jalan sehat merupakan kesehatan yang berdampak positif bagi kesehatan.

“Kami mengapresiasi antusias warga begitu besar. Mudah mudahan kegiatan ini bisa menjadikan tubuh kita sehat,”pungkasnya.(JRW)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *