Saptosari, (kupass.com)–Seorang pemotor bernama Sulastri (41) warga Padukuhan Planjan, Kalurahan Planjan, Kapanewon Saptosari meninggal dunia di lokasi kejadian setelah terlibat laka lantas di ruas jalan JJLS, Minggu (17/07/2022). Korban mengalami luka berat pada bagian dadanya lebam dan kepalanya pecah setelah tertabrak Bus pariwisata jenis Hino nopol AA 7027 OG.
Kanit Gakum Satlantas Polres Gunungkidul Iptu Darmadi mengatakan bahwa, kecelakaan tersebut terjadi sekira pukul 09.30 WIB. Bermula saat Bus Hino yang dikemudikan oleh Risdiyanto (45) warga Kajoran, Kota Magelang melaju dari arah utara (Saptosari) menuju selatan (Pantai Baron). Sesampainya di lokasi kejadian pada jalan lurus dari arah timur gang melaju sepada motor yang dikendarai oleh korban langsung berbelok kiri.
“Karena jarak yang dekat dan kedua kendaraan bertabrakan,”katanya.
Naas usai kecelakaan nyawa korban tak tertolong dan meninggal di lokasi kejadian. Mendapatkan laporan, Polisi langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah TKP. Saat ini sepeda motor dan Bus tersebut diamankan untuk dijadikan barang bukti. Kasus kecelakaan maut tersebut saat ini dalam penanganan jajaran Unit Laka Lantas Polres Gunungkidul.
“Jalanan pada hari libur ramai sehingga kami himbau para pengguna jalan baik pemotor ataupun kendaraan roda empat agar tetap berhati-hati,”pungkasnya.
Jurnalis Gunungkidul
Tinggalkan komentar