Panggang, (kupass.com)-Peristiwa kecelakaan maut yang melibatkan kendaraan roda empat dan sebuah sepeda motor terjadi di jalan Panggang – Imogiri, tepatnya di Padukuhan Panggang, Kalurahan Giriharjo, Kapanewon Panggang, Rabu (06/09/2023). Akibat peristiwa naas ini seorang pengendara sepeda motor mengalami luka berat dan meninggal dilokasi kejadian.
Kanit Gakkum Polres Gunungkidul Iptu Darmadi mengatakan, peristiwa kecelakaan maut tersebut terjadi sekira pukul 05.15 WIB. Bermula saat kendaraan roda empat jenis Pick Up Suzuki Carry nopol AB 8252 AT yang dikemudikan oleh Riyanto (37) warga Padukuhan Selopamioro, Kapanewon Imogiri, Kabupaten Bantul melaju dari arah utara (Imogiri) menuju arah selatan (Panggang)
Namun sesampainya lokasi kejadian di jalan yang menikung ke kanan, datang dari arah berlawanan sepeda motor jenis Yamaha Vega AB 6285 FM yang dikendarai oleh Kusniyati (38) warga Padukuhan Panggang 1, Kalurahan Giriharjo, Kapanewon Panggang.
“Karena jarak terlalu dekat dan kedua pengendara tidak bisa menguasai laju kendaraan sehingga terjadi tabrakan,”jelas Darmadi.
Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor mengalami luka berat dikepala, patah tulang kanan, patah tulang kaki kanan dan meninggal dilokasi kejadian.
“Kami himbau kepada para pengendara kendaraan bermotor agar lebih berhati-hati. Selalu mematuhi rambu rambu lalu lintas yang ada serta mengutamakan keselamatan saat berkendara,”pungkasnya.
Wartawan KUPASS.com, mengabarkan dengan semestinya. Cepat dan Akurat. Dari Masyarakat Gunungkidul untuk Warga Gunungkidul. Membangun Gunungkidul menjadi Kabupaten yang Maju dan Berkemajuan
Tinggalkan komentar