Sejumlah Pedagang Tertipu Pemesan Makanan Yang Mengatasnamakan Panti Asuhan

Wonosari, (kupass.com)–Puluhan pedagang diwilayah Kapanewon Wonosari menjadi korban penipuan pemesan makanan yang mengatasnamakan Panti Asuhan Ar – Raafi’u di Padukuhan Tegalrejo, Kalurahan Gari, Kapanewon Wonosari. Pelaku menggunakan modus memesan makanan dengan membayar melalui transfer fiktif.

Pengasuh Panti Asuhan Ar – Raafi’u Rohadi mengungkapkan, peristiwa tersebut berlangsung selama 3 hari yakni mulai Sabtu (30/10/2021) hingga Senin (01/2021). Sejumlah pedagang makanan seperti nasi goreng, bakso dan lainnya silih berganti mengantar makanan ke Panti Asuhan. Hal ini membuatnya bingung lantaran pihak Panti tidak pernah memesan makanan itu.

Pedagang Korban Penipuan
Pedagang Korban Penipuan

“Ada sekitar 20 lebih pedagang yang menjadi korban. Pelaku mengaku bernama Deni Sumargo dan Danu yang mengatasnamakan Panti kami,”ujar Rohadi, Selasa (02/11/2021).

Meskipun tidak merasa memesan, Rohadi terpaksa membayar sejumlah makanan yang sudah diantar para pedagang. Namun setelah datang banyak pedagang silih berganti mengantar makanan, dia terpaksa tidak membayar pesanan fiktif itu.

“Keterangan pedagang yang antar makanan, pembayarannya dari pelaku itu dengan cara transfer dan disertai bukti fiktif. Jumlah nominal uangnya dilebihkan dengan harga kesepakatan. Sementara kelebihan itu diminta untuk dikembalikan dalam wujud pulsa kepada salah seorang pelaku,”ungkapnya.

Lanjut Rohadi, sejumlah pedagang lain ada yang enggan untuk dibayar dengan transfer fiktif. Sehingga pembayarannya pun diminta secara cash saat sampai ke Panti Asuhan.

“Akhirnya kami juga kebingungan untuk membayar sesuatu yang tidak dipesan,”ulasnya.

Atas aksi penipuan dari orang tak bertanggungjawab itu diakui Rohadi sangat merugikan dan mencoreng nama baik Panti Asuhan.

“Kemarin sudah saya laporkan ke pak Bhabin dan katanya sudah dalam ditangani Polres,”imbuhnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *